Songwol-dong Fairy Tale Village, Desa Penuh Lukisan Unik di Korea
Korea, negeri berjuluk ‘negeri ginseng’ ini menawarkan beragam destinasi wisata menarik yang bisa Anda kunjungi. Alamnya yang memesona, transportasi lengkap, kuliner yang bervariasi dan memanjakan lidah, beragam pusat perbelanjaan, dan masih banyak lagi lainnya, menjadikan Korea layak masuk dalam daftar kunjungan wisata Anda! Kali ini, kami akan mengajak Anda untuk menengok salah satu nuansa tradisional Korea, Songwol-dong Fairy Tale Village atau Desa Dongeng Songwol-dong. Apa yang bisa kita nikmati di sana? Simak selengkapnya berikut ini.
Sejarah Desa Dongeng Songwol-dong
Pembukaan Pelabuhan Incheon pada tahun 1883, membuat banyak orang asing datang dan menetap ke daerah itu dengan mendirikan pemukiman. Setelah itu, desa menjadi kaya, namun banyak anak muda yang pindah dan meninggalkan desa dalam keadaan stagnan. Oleh karena itulah, diadakanlah proyek renovasi untuk meningkatkan pembangunan desa dengan cara membuat lukisan dan hiasan di dinding dan jalanannya.
Dapatkan Jadwal Paket Tour ke Korea 2024 Terupdate
Ada pemberangkatan setiap bulannya, Hanya di TourkeKorea.net
>> Jadwal Paket Tour ke Korea 2024 <<
Ingin berangkat sendiri dengan Keluarga atau Rombongan?
Yuk tentukan rute perjalanan anda sendiri. Lama liburan dan jadwal pemberangkatannya sendiri.
Dapatkan Informasi Private Tour ke Korea, Hanya di TourkeKorea.net
>> Private Tour ke Korea <<
>> Sewa Mobil dan Bus di Korea <<
Desa yang penuh warna ini terinspirasi dari dongeng klasik dari berbagai belahan dunia. Ada gerbang berbentuk lengkung pelangi penuh warna dengan tanda “송월동 동화 마을” (Desa Songwol-dong Fairytale) yang menandai pintu masuk ke desa seni tersebut.
Seni Lukis di Desa Dongeng Songwol-dong
Desa mural menjadi destinasi yang harus Anda kunjungi selama berada di Korea, Desa Dongeng Songwol-dong salah satunya. Mengapa? Karena, desa ini menawarkan beragam seni lukis yang mengambil cerita dongeng dari Korea dan cerita anak-anak Amerika dan Eropa. Semua dinding dan bangunan yang ada, semua didekorasi dan diwarnai agar pengunjung bisa berjalan-jalan sekaligus bercerita. Menyenangkan, bukan? Asyiknya lagi, Anda bisa masuk dan menikmatinya secara gratis. Anda penasaran?
-
Jalanan Unik
Songwol-dong Fairytale Village menjadi semacam cerita dari beragam koleksi dongeng dan karakter komik bergambar dan penuh warna. Bahkan, jalanannya pun ikut menjadi sasaran. Setiap orang yang datang ke Korea harus mengunjungi destinasi ini, setidaknya sekali dalam perjalanan ke Korea.
-
Lukisan di Dinding
Lingkungan yang dulunya berpasir dan kurang terawat, kini telah berubah menjadi negeri ajaib yang menghibur anak-anak dengan mural yang cerah dan bertema dongeng. Meski ditujukan untuk anak-anak, namun itu juga unik untuk dikunjungi semua kalangan. Anda sekeluarga bisa belajar, bermain, dan seru-seruan di sini. Temukan karakter seperti Putri Disney, Wizard of Oz, serta banyak lagi lainnya di desa ini!
Petunjuk Arah ke Desa Dongeng Songwol-dong
Untuk menuju ke Desa Dongeng atau Desa Mural ini cukup mudah, berikut diantaranya yang bisa Anda coba:
- Melalui jalur kereta bawah tanah ke Desa Dongeng Songwol-dong, Anda bisa menuju ke Stasiun Incheon (Seoul Subway Line 1) dan Exit 2. Kemudian, berjalan lurus sekitar 200 m dan belok kanan ke jalan Donghwa Maeul-gil untuk tiba di pintu masuk desa.
- Dari stasiun Incheon, d jalan keluarnya Anda dapat menemukan rambu merah yang dihiasi jalan dan banyak orang, satu jalan paling terkenal di Incheon yaitu Pecinan (Chinatown). Nah, Desa dongeng Songwol-dong berada tepat di sebelah Chinatown itu.
Maps Desa Dongeng Songwol-dong
Video Desa Dongeng Songwol-dong
Desa Dongeng Songwol-dong
based on 3900 reviews from Google Reviews
- Alamat: Jayugongwonseo-ro 45beon-gil, Songwol-dong 3 (sam) -ga, Jung-gu, Incheon, Korea Selatan
- Jam Buka: 24 jam